Sabtu, 15 Agustus 2015

[Review] XCOM Enemy Within

  Halo Sobat Readers!

  Ya, gue udah sadar berapa lama gue menghilang dari dunia blogging dan sekarang gue tiba-tiba muncul begitu aja. Untuk menunjukan kalau "gue masih hidup", gue memutuskan untuk mempost ssesuatu. Seharusnya gue mempost lanjutan cerita tapi entah kenapa setelah gue baca ulang draftnya, malah terkesan non-sense.

Karena itu gue memutuskan untuk mempost sesuatu untuk sementara waktu sebagai tanda bahwa gue masih hidup. Kali ini gue akan membuat sebuah review singkat tentang game yang... Ga begitu pintar memaafkan; XCOM:Enemy Within.

XCOM Enemy Within (EW) sebenarnya adalah expansion dari XCOM Enemy Unknown (EU) dan jika kalian berniat memiliki XCOM Enemy Unknown, gue saranin kalian untuk membeli XCOM Enemy Within dan jika bisa, download juga modifikasi EWnya yang namanya "Long War". Mod itu bagus banget dan veteran seri XCOM sekalipun bakal kena stroke seketika karena saking bagusnya tapi gue ga akan membahas mod itu terlalu mendalam di post ini. Cari aja sendiri internet.

Catatan singkat sebelum gue mulai membahas; Mod Long War hanya bekerja di versi asli gamenya bukan versi bajakan yang udah ada cracknya.



*************


  Harus gue akui, XCOM Enemy Within (ataupun EU) memiliki cara tersendiri untuk membuat kalian semua jantungan. Pada dasarnya, game ini berkisah tentang invasi alien di bumi dan negara-negara di dunia telah setuju untuk membangkitkan garis pertahanan pertama dan terakhir manusia terhadap ancaman luar angkasa ini; XCOM secara rahasia.

Tugas utama XCOM? Melawan balik alien dan melindungi umat manusia. Ah iya, ketika gue membicarakan alien, gue gak membicarakan yang satu ini:


Ya emang gue ga membicarakan ini... Tapi XCOM punya alien
yang bakal membuat elu lebih frustasi

Game ini akan dimulai dengan kalian memilih lokasi markas rahasia XCOM. Kalian diberi 5 pilihan; Amerika Utara, Amerika Selatan, Afrika, Eropa, dan Asia. Masing-masing benua memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing dan di dalam masing-masing benua terdapat negara-negara yang lebih akrab dikenal sebagai council nations (negara-negara yang mendukung dan membiayai XCOM) dan tiap bulannya council nations akan memberi laporan penilaian terhadap XCOM.

Iya, XCOM punya markas... Dan kalian juga akan bertanggung jawab mengatur segala sesuatu di markas mulai dari pembangunan fasilitas, menyetujui penelitian terhadap alien, memproduksi hal-hal yang membantu pasukan dalam pertempuran dan markas (seperti granat, body armor, satelit, dll), bahkan memberikan medali penghargaan pada prajurit dan juga menaikan pangkat prajurit adalah wewenang kalian selaku XCOM. Komandan XCOM tidak dapat melakukan penurunan pangkat jadi... kalian mungkin akan mengeluarkan cacian makian ketika seorang Letnan menembak mati seorang Kolonel karena panik.

Gue akan membahas sedikit tentang council nations apa aja dalam 1 benua dan juga kelebihan dan kekurangan tiap-tiap benua menurut pengalaman gue bermain (dan selalu gagal) dalam game ini. Untuk mempermudah, gue udah mengambil gambar ini...


  Jika kalian memilih Amerika Utara (North America), kalian akan mendapatkan keunggulan dalam hal membangun satelit dan membuat angkatan interceptors karena biaya memproduksi keduanya dikurangi dan biaya untuk maintain interceptors kalian juga dikurangi. Apa itu interceptors? Mereka adalah pesawat khusus yang dibuat untuk "mengganggu" UFO yang terdeteksi di satelit. Dengan persetujuan komandan XCOM (baca; kalian), interceptors akan lepas landas dengan misi menembak jatuh UFO tersebut.

Namun ada kalanya UFO yang kalian hadapi memerlukan lebih dari 1 interceptor untuk ditembak jatuh dan bonus dari benua Amerika Utara sangat membantu karena di awal game kalian bisa lebih fokus dengan hal lain selain membangun satelit.

Kekurangan dari benua ini, kalian memang bisa menembak jatuh banyak UFO (jika cukup beruntung) dan membuat banyak satelit. Namun jumlah satelit yang mengudara terbatas dari fasilitas "Satelite Nexus" dan "Satelite Uplink". Untuk membangun kedua fasilitas tersebut, diperlukan tenaga, uang dan juga ruangan di markas kalian yang terbatas.



Biarpun kalian memiliki banyak interceptor (maks 4 tiap continent), interceptor awal kalian yang memiliki codename "Raven" semuanya hanya bisa menjatuhkan UFO kelas small scout. Untuk Large Scout memerlukan sedikit keberuntungan. Untuk UFO lebih besar? Pakai modul dan berdoalah semoga pesawat kalian tidak ditembak jatuh duluan. Seandainya kalian menembak jatuh banyak UFO, akan banyak komponen berharga yang bisa diteliti (dan digunakan XCOM) akan menjadi rusak sehingga kalian tidak punya pilihan selain menjualnya.

Kita tidak bisa mengendalikan pertempuran udara...
Semoga Dewi Athena di pihakmu Sob..

  Selanjutnya adalah benua Amerika Selatan. Dalam satu titik di game, kalian akan diharuskan untuk menangkap dan menginterogasi alien. Untuk menginterogasi diperlukan waktu beberapa hari (tergantung dari jumlah scientist yang kalian miliki). Selain itu kalian juga bisa mengotopsi alien dan itu juga memakan waktu.

Dengan bonus dari benua Amerika Selatan "We Have Ways", semua otopsi dan interogasi akan selesai secara instan. Iya, instan! Tapi setelah kalian menginterogasi dan mengotopsi semua yang kalian bisa... Bonus dari benua ini akan terkesan... Tidak berguna.

  Benua Eropa memiliki bonus dimana biaya pembuatan dan upkeep laboratorium dan workshop akan dikurangi. Ini berguna untuk mempercepat pembangunan markas. Kalian memerlukan enggineers untuk mengurangi biaya dan membangun fasilitas baru dan kalian memerlukan scientist untuk mempercepat proses penelitian.

  Benua Asia menurunkan biaya upgrade di dalam foundry dan OTC (Officer Training School). Ini akan memberikan kalian keunggulan dalam hal pertempuran darat. Awalnya kalian hanya bisa membawa 4 pasukan ke medan perang (iya, hanya 4 orang). Dengan upgrade Squad Size I dan II, jumlah pasukan yang kalian bawa bisa meningkat jadi 6 orang.

Apa? Hanya 6 orang aja dan kalian anggap itu ga berguna? Ya, coba kalian bunuh alien yang mampu mengendalikan pikiran orang hanya dengan 4 orang. Tiap tambahan mata di medan perang akan sangat membantu... Percaya sama gue, pasukan XCOM akan sering kalah jumlah dan AI dalam game ini walaupun terkadang luar biasa bego, akan menggunakan taktik dengan sangat baik dan jika kalian meremehkan AI dalam game ini, gue jamin kalian akan kehilangan semua pasukan dalam 1 putaran dan juga dukungan dari 8 negara lebih hanya dalam 1 bulan.

  Benua Afrika akan memberikan bonus pemasukan tambahan sebesar 30% tiap bulannya. Mengingat di game ini kalian berusaha untuk melawan balik invasi alien dengan sumber daya terbatas, kalian akan mengapresiasi bonus 30% pemasukan tambahan itu.

**

  Oke, gue udah membahas sedikit tentang benua-benua yang ada. Sekarang, apa yang akan terjadi seandainya sebuah negara memutuskan untuk tidak mendukung XCOM?

Simple, mereka akan berhenti membiayai XCOM. Jika terlalu banyak negara berhenti mendukung XCOM (maksimum 8 negara) maka game over.

Bagaimana caranya kalian bisa mencegah hal ini? Tiap-tiap negara punya tingkat kepanikan. Semakin panik mereka, semakin tinggi kemungkinan mereka meninggalkan XCOM.

Alien dari waktu ke waktu akan melakukan invasi mereka seperti melakukan penculikan, melakukan serangan terror, dan mengirim pesawat untuk nantinya menembak jatuh satelit kalian. Jika kalian tidak merespon terhadap tindakan invasi tersebut, tingkat kepanikan di benua dimana invasi tersebut terjadi akan meningkat.

Sekarang begini masalahnya, alien itu jenius dan mereka tau persis cara bagaimana membuat kalian sakit kepala. XCOM hanya akan bisa merespon pada 1 kasus pada satu waktu dan alien akan membuat kasus penculikan di berbagai tempat sekaligus! Buatlah pilihan, negara mana yang akan kalian selamatkan dan negara mana yang akan kalian telantarkan... Tenanglah Airin, gue gak akan menelantarkan negara lu apapun yang terjadi...

 Gue mulai penasaran kenapa Council hanya memberikan gue 1 Skyranger...

Jika operasi melawan invasi berhasil, tingkat kepanikan di negara mana invasi terjadi akan menurun sementara di negara dan benua yang kalian telantarkan akan naik tingkat kepanikannya. Untuk membantu kalian membuat keputusan, masing-masing negara yang diserang akan memberikan hadiah baik dalam bentuk scientist, engineers, uang dan bahkan prajurit yang berpengalaman (biasanya nasionalitasnya sama dengan negara yang menawarkannya).

****

   Oke, jadi kalian sudah memutuskan negara mana yang akan kalian telantarkan, sekarang kalian akan memilih pasukan yang akan turun ke lapangan dan juga apa saja yang akan mereka bawa dan kenakan.

Kenapa? Kalian bosan dengan penampilan pasukan kalian yang sama? Tenanglah, kalian bisa mengatur itu di customization pasukan di barrak ataupun di tombol "edit unit". Kalian bisa mengubah nama depan, belakan dan juga julukan pasukan. Selain itu, kalian juga bisa mengubah penampilannya secara pribadi.

 Gue lupa dia siapa, tapi gue ga suka gaya rambutnya jadi gue ganti dengan topi

Tidak seperti pertempuran udara dimana kalian tidak bisa mengendalikan pesawat dan pergerakannya. Pertempuran darat bisa dikendalikan oleh kalian. Tiap pergerakan dan tindakan yang diambil pasukan pasukan kalian berada di bawah kendali kalian... Dan itu berarti hidup dan mati mereka juga di tangan (dan otak) kalian.

Gak peduli walaupun pasukan XCOM adalah "Humanity's best warrior" dan merupakan pasukan elit, mereka bukanlah dewa dan memiliki batasan. Mereka bisa panik, takut, terluka dan tewas dalam bertugas.

Mereka bisa aja mencoba menembak alien dengan kemungkinan 99% berhasil dan hasilnya tembakan mereka meleset. Mereka bisa aja mengejar 1 alien yang mundur dan secara ga sengaja dikepung oleh 8 alien pada saat bersamaan.

 Tatyana Morozova, Sniper terbaik dalam permainan gue
Foto diambil di saat dia masih berpangkat rendah dan percaya atau tidak,
pada waktu itu semua tembakan yang bukan dari pistolnya selalu meleset...

Harap kalian ingat, maksimum pasukan yang bisa kalian bawa adalah 6 dan mereka akan mendapatkan pengalaman (dan itu berarti kenaikan pangkat juga).  Namun mereka juga akan terluka, panik dan bahkan tewas. Ga ada yang lebih menyebalkan daripada melatih seorang Support yang luar biasa dari awal yang kemudian tewas ditembak rekannya sendiri gara-gara rekannya itu panik setelah diintimidasi.

Kalian harus memperhatikan pasukan kalian, lingkungan dan juga pergerakan lawan. Jika pasukan kalian tidak mati karena ulah rekan yang panik, maka lingkungan atau lawan yang akan membunuh pasukan kalian.

Ya, mereka bisa panik. Melihat pasukan lain tewas dibunuh, menerima luka banyak, terbakar karena flamethrower, intimidasi bisa membuat seorang prajurit panik dengan gampang. Prajurit yang panik ga bisa diprediksi. Mereka bisa aja lari terang-terangan ke lapangan terbuka untuk dibunuh, atau justru menembaki musuh dan secara ga sengaja membunuh musuh itu pada saat bersamaan.

Gue sempat bilang lingkungan bisa membunuh kan? Gue ga bohong soal itu dan kalian harus waspada terhadap kendaraan entah itu mobil, bulldozer ataupun tank. Kendaraan bisa meledak kalau terus-menerus menerima serangan dan serangan itu kalau gak membunuh siapapun yang didekatnya, akan melukai siapapun yang dalam jangkauan ledakan. Jangkauan ledakan hanya 1 kotak jadi.. Rileks.

Lingkungan sekitar juga bisa dihancurkan. Ingat ktika kalian pertama kali menembak jatuh UFO, Dr.Vahlen akan berkomentar tentang bagaimana kuatnya UFO buatan alien; bisa bertahan setelah jatuh dengan kuat? Coba lemparkan granat ke UFO itu dan lihat bagaimana dindingnya hancur dengan gampang...

*****



  Setelah sukses dalam tugas, pasukan kalian bisa saja menerima kenaikan pangkat dan kalian bisa memberi mereka abilites. Gue ga akan membahas semua ability mereka karena menurut gue akan menarik kalau kalian yang merasakan dan bereksperimen sendiri.

Oke, jadi setelah beberapa misi, kalian sudah memiliki pasukan yang terlatih dan diberi peralatan canggih tapi apa cuma itu aja? Di Enemy Within, kalian bisa memodifikasi pasukan kalian menjadi setengah robot atau pasukan rekayasa genetik dan bahkan pasukan dengan kekuatan psionic yang bisa mengendalikan pikiran lawan!

Untuk membuat pasukan setengah robot alias MEC dan pasukan dengan rekayasa genetika kalian perlu fasilitas khusus (akan dijelaskan sendiri dalam game) sementara untuk psionic, kalian hanya perlu membangun fasilitas khusus dan berharap pasukan kalian "di anugerahi" kemampuan psionic.


  Ah, gue udah bilang pasukan bisa terluka dan mati kan? Foto di atas menunjukan kalau ada 2 pasukan yang terluka dalam bertugas; Yoko dan Harisson. Mereka akan berada dalam perawatan dan ga akan bisa bertugas selama dalam periode tersebut.

Apapun yang terjadi, usahakan supaya jangan pasukan kalian masuk kategori "Gravely Wounded" (memiliki 1 hp bar). Mereka memang akan selamat dan masuk infrimary untuk dirawat tapi mereka akan lama sembuhnya dan akan menderita penalti yang besar terhadap "Will" mereka yang kelak akan mempengaruhi apakah mereka memiliki kemampuan psionic dan kemampuan mereka menolak kekuatan psionic lawan.

Bagaimana dengan pasukan yang tewas? Mereka akan dikenang di memorial dan sekedar memperjelas aja, mereka tidak bisa dihidupkan lagi tapi medali yang pernah elu kasih ke mereka bisa diberikan ke pasukan lain.

Gue udah mendekati akhir postingan, biar gue beri catatan singkat; dalam pertempuran ketika kalian melihat pasukan kalian tergeletak di tanah gak bergerak itu bukan berarti mereka mati. Kadang-kadang kalau mereka beruntung atau memiliki rekayasa genetika "Second Heart", mereka akan... mengalami pendarahan (bleeding) dan harus distabilkan dengan Medkit sebelum mereka mati karena kehilangan banyak darah. Mereka bisa selamat kalau ada yang menggunakan Medkit untuk mengstabilkan mereka atau squad mereka menyelesaikan misi.

Bahkan jika mereka tidak distabilkan dengan Medkit tapi selama sisa squad menyelesaikan misi, pasukan yang mengalami pendarahan akan selamat.

*****

  Ya, gue rasa itu aja postingan gue. Gue sengaja ga membeberkan segala sesuatu karena itu akan membuat kalian yang udah terlanjur baca jadi cepet bosen mainnya.

Nasehat gue? Pikir sebelum mengambil keputusan dan bertindak di game ini. XCOM bukan hanya tentang sekedar go rambo tembak sana-sini tanpa perlu pikir. Game akan mengajarkan kalian bagaimana cara berpikir (untuk yang jarang berpikir) dan game ini akan mengajarkannya dengan cara keras. Juga... Hati-hati terhadap...

No thank you, gue akan kembali ke Skyranger sekarang juga


Plan ahead commander....

"Vigilo, Confindo"

Tidak ada komentar:

Posting Komentar